PAMERAN FOTO II

Minggu, 28 Maret 2021 UKM Penerbitan Kampus “Fiducia” STIE Perbanas Surabaya  mengadakan program kerja yaitu Pameran Foto II. Pameran Foto II ini bukan program kerja baru, tetapi tahun ini pameran foto pertama kalinya diadakan secara online atau daring.

Tema yang diangkat dalam Pameran Foto II ini adalah nature, yang merupakan penggabungan antara unsur hewan serta alam dan bertujuan untuk menunjuukan keindahan alam serta penghuni lainnya, yang secara tidak langsung mengajak manusia untuk saling menyayangi sesama makhluk hidup di bumi ini.

    

Pameran Foto II berlangsung pukul 09.00 sampai 12.00 WIB dan diikuti oleh mahasiswa pembinaan UKM Fiducia, peserta SMU Binaan yang terdiri dari SMA Hangtuah 2 Sidoarjo dan SMK Rajasa Surabaya serta pengunjung umum yang berasal dari internal maupun eksternal STIE Perbanas Surabaya.

Persiapan yang dilakukan oleh panitia untuk program kerja Pameran Foto II yaitu membuat dan mendesain virtual exhibition sebagai induk dari acara serta menyiapkan Zoom Meeting sebagai media penayangan dan tentunya beberapa persiapan yang dilakukan panitia agar program kerja Pameran Foto II ini berjalan dengan lancar.

     

Meskipun Pameran Foto II dikatakan lancar, masih ada beberapa kendala yang dialami panitia namun sudah bisa teratasi karena panitia mengevaluasi dan melihat kendala yang telah dialami pada saat Pameran Foto I sehingga sudah ada gambaran apa saja yang harus diperbaiki oleh panitia untuk Pameran Foto II ini.

    

Harapan Alzena Abhipraya selaku ketua pelaksana Pameran Foto II 2021 adalah semoga Pameran Foto I dan II di tahun-tahun berikutnya tidak dilaksanakan secara online tetapi bisa diadakan secara offline juga agar acaranya berjalan dengan seru dan lebih hidup lagi, tetapi jika keadaan nantinya memaksa harus online semoga bisa lebih baik lagi dari tahun ini. Doa dan harapan terbaik untuk program kerja pameran foto dan program kerja lainnya.

 

Komentar

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

Tips Menyimpan Lensa dan Kamera Pake Dry Box Kedap Udara

Simas (Sistem Informasi Mahasiswa) STIE Perbanas Surabaya dibobol Hacker sakit hati

Tips Mudah Membersihkan Bodi dan Lensa Kamera