Postingan
Menampilkan postingan dari Mei, 2015
The Next BPM 2015/2016
- Dapatkan link
- X
- Aplikasi Lainnya
Siang ini (11/5) ada suasana yang sedikit berbeda di kantin STIE Perbanas Surabaya, Banyak Mahasiswa yang berkumpul untuk mendengarkan orasi dari 7 Calon Presiden Komisaris Badan Perwakilan Mahasiswa (BPM) dalam acara Pemilihan Umum Presiden Komisaris Badan Perwakilan Mahasiswa (BPM). Orasi yang dilakukan oleh para Calon Presiden Komisaris adalah dengan menyebutkan Visi dan Misi mereka yang nantinya akan mereka pertanggungjawabkan ketika menjadi Presiden Komisaris BPM periode 2015/2016 STIE Perbanas Surabaya. Rangkaian acara pemilihan umum ini diselenggarakan dari tanggal 4 hingga 15 Mei 2015 ini dimulai dari Wawancara yang dilakukan mulai tanggal 4 hingga 5 Mei 2015. dilanjutkan dengan Orasi dan Pemilihan yang berlangsung mulai tanggal 11 hingga 15 Mei 2015. “Para Calon Presiden Komisaris BPM periode 2015/2016 sejauh ini cukup kompetitif dan kompeten.” ucap Herla Kusumawardhani (Sekertaris Komisaris 2014/2015). Mereka mempunyai Inovasi untuk lebih menggiatkan Mahasiswa untuk
Pahlawan Bertopeng penyeberang jalan
- Dapatkan link
- X
- Aplikasi Lainnya
“Pahlawan Bertopeng” mungkin itu perumpamaan yang cocok untuk hal yang dilakukan oleh Yoyok (50). Pria yang sudah tidak muda ini membantu warga Sawotratap-Sidoarjo dan masyarakat lain untuk menyeberangi jalan yang ramai oleh para pengendara kendaraan bermotor. Yang unik dari aksi Yoyok adalah selalu menggunakan kostum ketika menyeberangkan orang. kostum yang dipakai Yoyok selalu berbeda dari hari ke hari. Alasan Yoyok memakai kostum ketika beraktivitas menyeberangkan pejalan kaki, adalah agar para pengendara kendaraan bermotor lebih waspada dan menghentikan kendaraannya ketika ia menyeberangkan orang. Sejak awal Februari aktivitas menyeberangkan para warga Sawotratap ia lakoni, setiap pagi hingga sore. Aktivitas yang ia lakukan ini dilatar belakangi oleh keprihatinannya terhadap kecelakaan yang sering terjadi ketika menyeberang jalan di jalan raya. Sempat mendapat teguran dari petugas kepolisian, akan tetapi Yoyok masih tetap teguh menjalankan aktifitasnya tersebut. Hingga akhir